• judi

    Cara Mudah Cek Nomor Rangka Motor, Lengkap!


    Cara cek nomor rangka motor umumnya belum diketahui banyak orang. Padahal, nomor tersebut perlu kita ketahui untuk memudahkan dalam mengurus dokumen kendaraan bermotor dan melakukan pengecekan terkait sejarah kendaraan seperti kasus tabrakan dan tindak kriminalitas lainnya.

    Nah, bagi Anda yang penasaran bagaimana cara mengecek nomor rangka dan mesin motor yang tepat, informasi berikut ini akan sangat membantu Anda. Tanpa perlu menunggu lama, yuk kita simak selengkapnya di uraian berikut.

    Sekilas Mengenai Nomor Rangka dan Mesin Motor

    Nomor rangka dan mesin motor adalah serangkaian nomor yang berfungsi sebagai identitas motor. Nomor ini sengaja dibuat oleh pabrik sebagai identitas kendaraan yang menyangkut tahun pembuatan, asal negara, dan informasi penting lainnya.

    Lantaran nomor ini sangat krusial, nomor rangka dan mesin tidak hanya terletak pada rangka dan mesin motor saja, akan tetapi juga ada pada BPKB dan STNK.

    Berdasarkan peraturan dan standar internasional, nomor rangka atau Vehicle Identification Number (VIN) terdiri dari 17 digit yang merupakan kombinasi huruf dan angka. Di Indonesia sendiri kode VIN yang ada disesuaikan dengan ISO 3379 dan memiliki 3 ketentuan utama antara lain sebagai berikut.

    1. 3 digit pertama pada nomor dan rangka mesin adalah World Manufacturer Identification (WMI) yang di dalamnya berisikan kode negara asal kendaraan tersebut dibuat.

    2. 4 sampai 9 digit berikutnya adalah Vehicle Description Section (VDS).

    3. Lalu, untuk 8 digit terakhir adalah Vehicle Identifier Section (VIS).

    Lain halnya dengan nomor rangka, untuk nomor mesin motor hanya terdiri dari 9 angka yang dibagi ke dalam dua bagian yaitu 6 digit pertama dan 3 digit terakhir.

    Bicara mengenai letaknya, Anda dapat melakukan cek nomor rangka motor pada bagian dalam jok atau bagian depan setang kemudi. Adapun letak yang ada bergantung pada tipe dan merek kendaraan.

    Sedangkan untuk nomor mesin, umumnya bisa Anda temukan pada bagian kanan blok mesin atau silinder, blok kampas kopling, dan starter pada sebelah kanan motor. 

     

    Baca Juga: Cara dan Syarat Bayar Pajak Motor Terbaru, Bisa Darimana Saja!

     

    Fungsi Nomor Rangka dan Mesin Motor

    Nomor rangka dan mesin motor dibuat bukan tanpa alasan atau sengaja untuk mempercantik kendaraan. Berikut ini beberapa fungsi adanya nomor rangka.

    • Sebagai identitas kendaraan motor,  seperti tahun pembuatan, asal negara, asal pabrik, identitas dealer, dan lainnya.

    • Sebagai salah satu referensi untuk memperpanjang STNK yang nantinya nomor rangka dan mesin akan disamakan. Bilamana nomor rangka dan mesin motor tidak sesuai, maka bisa dipastikan kendaraan tersebut bersifat ilegal (bodong).

    • Sebagai jaminan keaslian STNK dan BPKB.

    • Mampu mengecek sejarah suatu kendaraan seperti kasus tabrakan dan tindak kriminalitas.

     

    Baca Juga: Baru Beli Motor Bekas? Begini Cara Mudah dan Syarat Balik Nama Motor

     

    4 Cara Cek Nomor Rangka Motor

    Ada 4 cara yang bisa Anda lakukan untuk cek nomor rangka motor. Apa saja caranya? Berikut langkah-langkah melakukan pengecekan nomor rangka kendaraan. 

    1. Melalui Dokumen Legal

    Cara pertama cek nomor rangka motor sekaligus menjadi cara yang paling banyak dilakukan oleh orang-orang yaitu dengan melakukan pengecekan melalui dokumen legal. Adapun prosedur pengecekannya sebagai berikut.

    Cek Nomor Rangka di STNK

    Pertama, Anda bisa mengecek secara langsung melalui Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK) yang ada. Di dalamnya dimuat nomor rangka motor serta informasi detail terkait kendaraan seperti merek motor, tahun pembuatan, dan lainnya.

    Jika Anda membeli motor bekas, pastikan Anda mengecek STNK tersebut secara teliti. Sebab, tidak sedikit penjual nakal yang dengan sengaja memalsukan dokumen ini karena motor tersebut merupakan hasil curian.

    Cek Nomor Rangka di BPKB

    Kedua, Anda bisa cek nomor rangka motor yang tertera pada halaman cover Buku Pemilik Kendaraan Bermotor (BPKB). BPKB yang asli memiliki warna yang lebih mengkilap dan terang jika dibandingkan dengan BPKB palsu yang nampak buram dan kusam.

    Selain warna, ciri lainnya dari BPKB asli dan palsu dapat Anda bedakan melalui hologram yang menempel pada BPKB. BPKB asli memiliki hologram yang bisa diterawang dan mampu berubah warna saat terkena sinar, sedangkan BPKB palsu umumnya berwarna abu-abu.

    Terakhir, pada halaman 14 BPKB asli terdapat logo korlantas yang bisa terlihat jelas saat disinari sinar ultraviolet. Logo tersebut terasa kasar saat diraba dan cenderung timbul.

    2. Secara Manual

    Seperti yang sudah disebutkan di awal artikel, cek nomor rangka motor dapat dengan mudah Anda lakukan secara manual, yakni dengan melihat langsung bagian tertentu pada  bodi motor Anda. Umumnya berada di bagian depan setang kemudi atau bagian bawah jok motor.

    Perlu diingat, tidak semua nomor rangka motor berada di posisi yang sama. Jika Anda kebingungan untuk melakukan pengecekan nomor rangka ini, Anda dapat melakukan cek fisik ke Samsat terdekat.

    Cek Nomor Rangka Motor

    Image Source: Harapan Rakyat Online

    3. Aplikasi Smartphone

    Bagi Anda yang berdomisili di DKI Jakarta, kini Anda bisa melakukan cek nomor rangka motor lebih mudah melalui aplikasi bernama Cek Ranmor DKI Jakarta.

    Langkah-langkahnya:

    • Unduh aplikasi Cek Ranmor DKI Jakarta di Play Store

    • Selanjutnya, lakukan Login dengan akun Google Anda

    • Masukan plat nomor kendaraan (NOPOL) yang ingin Anda cari tahu nomor rangkanya serta NIK pemilik kendaraan sesuai BPKB

    • Lalu klik ‘Cari

    • Informasi yang Anda cari akan tampil di layar ponsel Anda

    4. Secara Online 

    Jika cek nomor rangka motor melalui aplikasi masih cukup terbatas dan hanya pada wilayah DKI Jakarta saja, kini Anda bisa melakukan pengecekan secara online untuk domisili di luar Jakarta. Khususnya bagi Anda yang bertempat tinggal di Jawa Barat, Jawa Tengah, Yogyakarta, dan Jawa Timur.

    Caranya yaitu dengan mengakses langsung website resmi dari masing-masing daerah. Berikut alamat websitenya.

    • Jawa Barat: https://bapenda.jabarprov.go.id/

    • Jawa Tengah: https://dppad.jatengprov.go.id/info-pajak-kendaraan/

    • Jawa Timur: https://esamsat.jatimprov.go.id/

    • Yogyakarta: http://infonjkbdiy.com/

    Sebagai tips tambahan, pastikan untuk mengecek nomor rangka motor dan mesin secara teliti. Waspadai nomor rangka yang tidak rapih saat akan membeli kendaraan bekas. Jika Anda merasa khawatir dan curiga, segera lakukan pengecekan nomor rangka ke Samsat terdekat.

    Butuh pinjaman dana cepat tapi kendaraan bermotor belum balik nama atau pajak mati? BFI Finance siap membantu Anda!

    Prosesnya aman, mudah, dan sudah terverifikasi oleh OJK (Otoritas Jasa Keuangan). Anda bisa ajukan pinjaman dengan pilihan jaminan yang bisa disesuaikan. Antara lain sebagai berikut.

    Jaminan BPKB Mobil

    Pencairan dana hingga 85% dari nilai kendaraan dan tenor hingga 3 tahun.

    Jaminan BPKB Motor

    Pinjaman dana dengan proses cepat dan tenor maksimal hingga 18 bulan.

    Jaminan Sertifikat Rumah

    Bunga rendah mulai dari 0.9% dengan tenor panjang hingga 48 bulan.

     

    Itulah informasi terkait cara cek nomor rangka terbaru, semoga informasi ini dapat bermanfaat untuk Anda. Dapatkan informasi menarik lainnya hanya di BFI Blog. 

  • judi

    Lengkap! Ini Syarat dan Cara Membuat Kartu Keluarga Terbaru


    Cara membuat kartu keluarga wajib Anda pahami, khususnya bagi para pengantin baru. Sebab, keberadaan kartu keluarga sangat krusial untuk mengurus berbagai dokumen.

    Sayangnya, belum banyak orang yang tahu cara membuat kartu keluarga secara mandiri. Alhasil, banyak orang di luar sana yang lebih memilih jasa calo. Padahal, untuk membuatnya tidaklah sulit. Anda bahkan bisa membuatnya secara online tanpa harus mengantri lama!

    Lalu, bagaimana cara membuat kartu keluarga dan persyaratan apa saja yang harus dipenuhi? Simak selengkapnya di sini!

    Apa Itu Kartu Keluarga?

    Kartu keluarga adalah dokumen resmi yang memuat identitas anggota keluarga yang tinggal di rumah yang sama. Dokumen ini wajib dimiliki untuk mempermudah urusan administrasi yang berkenaan dengan data diri dan sebagai bukti domisili.

    Kartu keluarga dibuat oleh pemerintah setempat dan di dalamnya berisikan data diri seperti; nama, tanggal lahir, dan hubungan keluarga dengan anggota yang tercantum di kartu keluarga.

    Manfaat Kartu Keluarga

    Dengan memiliki kartu keluarga (KK), Anda akan mendapatkan beberapa manfaat yang meliputi:

    • Sebagai tanda pengenal. Kartu keluarga bisa digunakan sebagai tanda pengenal selain KTP.

    • Sebagai syarat administratif. Misalnya mengajukan pinjaman ke perusahaan pembiayaan, menunjukan data diri saat menaiki transportasi publik seperti kereta, perpanjang SIM kendaraan bermotor, syarat gadai BPKB mobil dan motor.

    • Sebagai bukti domisili atau tempat tinggal seseorang.

    • Sebagai bukti hubungan keluarga. Perihal ini dapat dilihat dengan jelas pada KK yang ada.

    • Sebagai salah satu syarat mendapatkan akses ke layanan publik. Misalnya kesehatan dan pendidikan.

    Syarat Membuat Kartu Keluarga

    Sebelum membahas mengenai cara membuat kartu keluarga, ada beberapa dokumen yang harus Anda siapkan sebagai prasyarat dalam pembuatan kartu keluarga. Adapun persyaratan yang ada ditentukan dari tujuan pembuatannya.

    1. Bagi Pasangan yang Baru Menikah

    Cara membuat kartu keluarga untuk pasangan yang baru menikah adalah sebagai berikut.

    • Fotokopi Kartu Keluarga (KK) Masing-Masing Pasangan.

    • Fotokopi e-KTP Orangtua Masing-Masing Pasangan.

    • Fotokopi Surat Nikah Kedua Orangtua Pasangan.

    • Fotokopi Buku Nikah atau Akta Nikah.

    • Fotokopi Akta Kelahiran (Opsional).

    • Surat Pengantar dari RT/RW Setempat.

    2. Untuk Menambah Anggota Keluarga

    Jika Anda memiliki anggota baru dalam keluarga seperti bayi atau mengadopsi anak, Anda dapat menggunakan persyaratan berikut ini.

    • Surat Pengantar dari RT/RW Setempat.

    • Kartu Keluarga yang Lama atau Fotokopi KK Lama yang Telah Dilegalisir.

    • Fotokopi Akta Nikah Orang Tua.

    • Surat Keterangan Kelahiran dari Rumah Sakit.

    3. Untuk Menambah Anggota Keluarga yang Ingin Menumpang KK

    Sedangkan jika ada yang ingin menumpang untuk tinggal di rumah Anda dalam rentan waktu yang lama, persyaratan pembuatan KK sebagai berikut.

    • Surat Pengantar dari RT/RW Setempat.

    • Membawa KK Lama dan KK yang Ditumpangi.

    • Surat Keterangan Pindah Domisili.

    • Surat Keterangan Datang Dari Luar Negeri (Khusus Untuk Masyarakat Indonesia yang Sebelumnya Tinggal di Luar Negeri).

    • Izin Tinggal Tetap, Paspor, Surat Keterangan Catatan Kepolisian, atau Surat Tanda Lapor Diri (Bagi WNA/Warga Negara Asing).

    4. Pengurangan Anggota KK

    Pengurangan anggota pada kartu keluarga dapat dilakukan secara online dengan cara membuat kartu keluarga yang baru dan memenuhi persyaratan berikut.

    • Kartu Keluarga yang Lama.

    • Surat Pengantar dari RT/RW Setempat.

    • Surat Keterangan Kematian (Bagi yang Anggota Keluarga Telah Meninggal Dunia).

    • Surat Keterangan Pindah atau Pindah Datang (Khusus Bagi Pendatang).

    Persyaratan tersebut wajib dilampirkan bila ada keluarga yang meninggal dunia atau ingin memisahkan diri dari kartu keluarga yang sekarang.

    5. Hilang atau Rusak

    Sedangkan bagi Anda yang mengalami musibah seperti kehilangan kartu keluarga atau KK yang ada telah rusak, Anda dapat membuat yang baru dengan menyertakan persyaratan berikut.

    • Surat Keterangan dari RT/RW Tempat Tinggal Anda.

    • Surat Keterangan Kehilangan dari Kepolisian Domisili Anda.

    • Membawa Kartu Keluarga yang Rusak (Jika KK yang Lama Rusak).

    • Fotokopi Dokumen Kependudukan atau KTP Salah Satu Anggota Keluarga’.

    • Dokumen Kemigrasian (Khusus Bagi WNA Pendatang).

     

    Baca Juga: Contoh Surat Kuasa Pengambilan BPKB dan Cara Mudah Membuatnya

     

    5 Cara Mudah Membuat Kartu Keluarga

    Ada 5 cara yang bisa Anda pilih untuk membuat kartu keluarga, baik itu secara konvensional maupun online. Diantaranya yaitu membuat KK melalui situs kemendagri, situs disdukcapil, aplikasi alpukat betawi, aplikasi pemuda, dan aplikasi si dnok. Untuk lebih jelasnya, simak caranya di bawah ini.

    Lengkap! Ini Syarat dan Cara Membuat Kartu Keluarga Terbaru

    Image Source: pekanbaru.go.id

    1. Situs Kemendagri

    Membuat kartu keluarga (KK) kini tidak perlu lagi susah-susah mengantri. Anda bisa membuatnya secara online melalui situs resmi kemendagri. Cara membuat kartu keluarga di website tersebut sebagai berikut.

    • Kunjungi situs kemendagri.

    • Buat akun baru.

    • Masukan identitas diri seperti nama, nomor HP, dan alamat email yang aktif.

    • Buat kata sandi yang mudah diingat.

    • Jika sudah, masuk kembali dengan menggunakan nomor HP dan kata sandi.

    • Pada bagian laman yang ada, pilih menu pengurusan dokumen online.

    • Klik isi permohonan pembuatan KK.

    • Unggah semua persyaratan yang diperlukan.

    • KK yang baru akan dikirimkan ke alamat email Anda.

    2. Situs Disdukcapil

    Selain melalui situs kemendagri, Anda juga dapat membuat kartu keluarga melalui situs Disdukcapil daerah Anda. Langkah-langkahnya sebagai berikut.

    • Kunjungi situs Disdukcapil kota Anda.

    • Isi formulir pembuatan KK.

    • Unggah semua dokumen yang diminta.

    • Tunggu sampai proses pembuatan selesai.

    Jika KK sudah selesai, pihak Disdukcapil akan menginformasikan pada Anda melalui SMS atau email.

    3. Aplikasi Alpukat Betawi

    Bagi Anda yang berdomisili di Jakarta, Anda bisa membuat kartu keluarga melalui aplikasi bernama Alpukat Betawi. Selain itu, Anda juga dapat mengaksesnya melalui laman resmi yang ada. Begini cara membuat kartu keluarga melalui Alpukat Betawi.

    • Kunjungi situs resmi Alpukat Betawi atau unduh aplikasinya di Playstore atau App Store.

    • Pilih ‘Tambah Permohonan’.

    • Pastikan tidak ada kekeliruan. Jika sudah lengkap, klik ‘Selanjutnya’.

    • Pilih dokumen persyaratan yang dibutuhkan dan masukan nomor HP Anda.

    • Klik ‘Simpan’.

    • Berikutnya, unggah semua kelengkapan persyaratan yang diminta termasuk surat keterangan KK hilang jika Anda menggantinya dengan yang baru.

    • Pilih ‘Service Point’ dan tanggal pengambilan dokumen.

    • Lanjutkan dengan memilih tanggal permohonan.

    • Klik ‘YA’ jika tidak ada perubahan atau Anda berubah pikiran.

    • Lalu klik gambar printer untuk melihat surat permohonan dan mengunduhnya.

    4. Aplikasi Pemuda

    Khusus untuk warga Bandung, sekarang Anda bisa membuat kartu keluarga dengan lebih mudah. Berikut cara membuat kartu keluarga dengan aplikasi Pemuda (Pemutakhiran Data Kependudukan Mandiri).

    • Unduh aplikasi Pemuda di Playstore atau App Store.

    • Buat akun baru dengan menggunakan identitas Anda.

    • Jika sudah, lakukan login.

    • Pada halaman dashboard pilih jenis dokumen yang Anda butuhkan.

    • Unggah persyaratan yang diminta.

    • Tunggu sebentar sampai Anda menerima notifikasi dari admin Pemuda.

    • Apabila dokumen yang Anda ajukan telah siap, nantinya Anda akan memperoleh sebuah file dengan format PDF yang bisa Anda unduh maupun dicetak.

    5. Aplikasi Si Dnok

    Selain di DKI Jakarta dan Bandung, Anda juga bisa mengajukan permohonan pembuatan KK melalui aplikasi, khususnya bagi Anda yang berdomisili di Semarang. Cara membuat kartu keluarga bisa dengan mudah Anda lakukan di aplikasi Si Dnok.

    • Pilih kategori pengajuan.

    • Isi formulir pengajuan dengan lengkap.

    • Unggah data persyaratan yang diminta.

    • Jika sudah, kirim pengajuan.

    • Admin Si D’Nok akan memproses data yang ada.

    • Jika terjadi pending pada proses tersebut, artinya ada dokumen yang belum lengkap atau tidak sesuai arahan. Apabila hal ini terjadi, silakan untu melakukannya dari awal.

    • Jika tahap pemrosesan data telah selesai, selanjutnya Anda akan mendapatkan notifikasi jika dokumen sudah siap.

    • Ambil dokumen tersebut ke Disdukcapil dengan membawa beberapa dokumen pendukung serti persyaratan pembuatan KK.

     

    Baca Juga: Cara Mudah Membuat Surat Keterangan Domisili Untuk Berbagai Keperluan

     

    Biaya Pembuatan Kartu keluarga

    Bagi Anda yang bertanya-tanya berapa biaya yang dibutuhkan untuk cara membuat kartu keluarga, Anda tidak perlu mengeluarkan biaya sepeserpun alias GRATIS. Jangan sampai Anda terkecoh bila ada pungutan tertentu atau pungli.

    Berapa Lama Proses Pembuatan Kartu Keluarga?

    Berdasarkan Peraturan Daerah (Perda) No. 5 Tahun 2011, pembuatan kartu keluarga membutuhkan waktu 7 hari untuk pasangan yang baru menikah.

    Sedangkan jika Anda mengajukannya secara online, pembuatan kartu keluarga hanya memakan waktu sehari bila tidak ada kendala pada sistem SIAK (Sistem Informasi Administrasi Kependudukan) dan jaringan. Hal tersebut juga berlaku untuk pembuatan KK lainnya kecuali pasangan baru menikah.

    Ciri Kartu Keluarga Keluaran Terbaru

    Layaknya dokumen penting lainnya, kini kartu keluarga memiliki tampilan baru. Adapun ciri-cirinya sebagai berikut.

    • Dicetak di kertas HVS putih ukuran A4 80 gram. Dengan begitu, KK secara resmi tidak lagi dicetak pada kertas khusus.

    • Tanpa tanda tangan basah pejabat Dukcapil.

    • Tanpa cap instansi atau lembaga.

    • Terdapat QR Code yang terhubung dengan situs resmi Dukcapil Kemendagri.

    • Kartu keluarga bisa dicetak sendiri melalui salinan digital yang dikirimkan ke email.

    Sobat BFI, demikian informasi mengenai cara membuat kartu keluarga dengan mudah baik secara konvensional maupun online. Harapannya, semoga informasi ini dapat bermanfaat bagi pembaca sekalian.

    Jika Anda membutuhkan pinjaman dana cepat, BFI Finance merupakan pilihan yang tepat!

    Beragam pilihan dan penawaran menguntungkan bisa Anda pilih dengan cara mengakses laman web di bawah ini!

     

    BFI Finance adalah perusahaan yang melayani pinjaman multiguna jaminan bpkb motorbpkb mobil, dan sertifikat rumah atau ruko

  • judi

    Syarat dan Cara Membuat SKCK Online Terbaru 2023, Lengkap!


    Cara membuat SKCK penting untuk diketahui bagi Anda yang membutuhkan surat ini untuk berbagai keperluan. Banyak orang beranggapan jika membuat dokumen yang satu ini cukup ribet dan memakan banyak waktu. Padahal, membuat SKCK tidaklah sulit dan bisa Anda lakukan secara online.

    Nah, bagi Anda yang masih kebingungan cara membuat SKCK ataupun belum tahu sama sekali, berikut cara membuat SKCK yang bisa Anda ikuti.

    1. Apa Itu SKCK?

    SKCK adalah kepanjangan dari Surat Keterangan Catatan Kepolisian. Surat ini berisikan catatan perilaku baik seseorang secara hukum. SKCK dapat digunakan untuk memenuhi persyaratan administrasi seperti melamar pekerjaan, melanjutkan sekolah, dan lain-lain.

    Sesuai dengan Peraturan Kapolri No 18 Tahun 2014, cara membuat SKCK cukup mudah dan diterbitkan oleh lembaga berwenang yakni Kepolisian Republik Indonesia melalui Polsek (Kepolisian Sektor), Polres (Kepolisian Resor), atau Polda (Polisi Daerah) setempat. SKCK memiliki masa berlaku sampai dengan 6 bulan sejak masa diterbitkan. Pembuatan SKCK baru dikenakan biaya sebesar Rp 30.000 di luar dari biaya pembuatan dokumen sidik jari.

    Landasan hukum lainnya terkait SKCK tertuang dalam:

    1. UU RI No. 20 Tahun 1997

    2. UU RI No. 2 Tahun 2002

    3. PP RI No. 50 Tahun 2010

    4. Surat Telegram Kapolri Nomor : ST/1928/VI/2010

    5. PP Republik Indonesia Nomor 60 Tahun 2016

    2. Fungsi SKCK

    SKCK punya sederet fungsi yang bermanfaat dan oleh karenanya penting untuk diketahui fungsi-fungsi tersebut sebelum Anda memahami cara membuat SKCK.

    2.1 Fungsi SKCK yang Dibuat di Polsek

    1. Melamar Pekerjaan Swasta di Tingkat Kecamatan

    2. Pencalonan Kepala Desa

    3. Pencalonan Sekertaris Desa dan Aparatur Desa

    4. Pindah Alamat

    5. Melanjutkan Pendidikan Lingkup Kecamatan

    6. Keperluan Lain di Tingkat Kecamatan

    2.2 Fungsi SKCK yang Dibuat di Polres

    1. Pencalonan Anggota Legislatif Tingkat Kabupaten/Kota

    2. Melamar Sebagai PNS

    3. Melamar Sebagai Anggota TNI/Polri

    4. Pencalonan Pejabat Publik

    5. Kepemilikan Senjata Api

    6. Melamar Pekerjaan Swasta di Tingkat Kabupaten/Kota

    7. Pencalonan Kepala Daerah Tingkat Kabupaten/Kota

    8. Pass Bandara Soetta

    9. Melanjutkan Pendidikan Kedinasan dan di Luar Kabupaten/Kota

    10. Calon Penerima Penghargaaan

    11. Keperluan Lain di Tingkat Kabupaten

    12. Melamar Pekerjaan BUMN di Tingkat Kabupaten/Kota

    2.3 Fungsi SKCK yang Dibuat di Polda

    1. Melamar Pekerjaan Swasta di Tingkat Provinsi dan Nasional

    2. Warga Negara Indonesia (WNI) yang Akan Bekerja di Luar Negeri

    3. Menjadi Notaris

    4. Pencalonan Pejabat Publik

    5. Melanjutkan Pendidikan di Lain Provinsi

    6. Pencalonan Anggota Legislatif Tingkat Provinsi

    7. Pencalonan Kepala Daerah Tingkat Provinsi

    8. Adopsi Anak Bagi Pemohon Warga Negara Indonesia (WNI)

    9. Persyaratan Adminstrasi Sebagai Tenaga Ahli Anggota Legislatif

    10. Pencalonan Pejabat Publik Tingkat Provinsi dan Nasional

    11. Memperoleh Visa Bagi Warga Negara Indonesia (WNI) yang Akan Ke Luar Negeri

    12. Memperoleh Paspor Bagi Warga Negara Indonesia (WNI)

    13. Keperluan Lain di Tingkat Provinsi

    14. Melamar Pekerjaan BUMN di Tingkat Provinsi dan Nasional

    2.4 Fungsi SKCK yang Dibuat di Mabes Polri

    1. Pencalonan Presiden dan Wakil Presiden

    2. Pencalonan Anggota Wakil Legislatif, Eksekutif, Yudikatif, dan Lembaga Pemerintahan Tingkat Pusat

    3. Penerbitan Visa

    4. Izin Tinggal Tetap di Luar Negeri (Permanent Resident) Bagi Warga negara Indonesia (WNI) dan Warga Negara Asing (WNA)

    5. Naturalisasi Kewarganegaraan

    6. Adopsi Anak Bagi Pemohon WNA

    7. Melanjutkan Pendidikan di Luar Negeri

    8. Persyaratan Administrasi Untuk Mendapatkan KK dan KTP Bagi Warga Negara Asing (WNA)

    9. Airport Pass Card Bagi Warga Negara Asing (WNA)

    10. Melamar Pekerjaan di Indonesia Bagi Warga Negara Asing (WNA)

    11. Pertukuran Pelajar Ke Luar Negeri Bagi Warga Negara Indonesia (WNI)

    12. Bekerja di Luar Negeri Bagi Warga Negara Indonesia (WNI) dan Warga Negara Asing (WNA)

    13. Keperluan Lain di Tingkat Nasional dan Internasional

    3. Syarat Membuat SKCK

    Dalam cara membuat SKCK ada beberapa hal yang harus Anda siapkan, diantaranya yakni terkait persyaratan administrasi yang terdiri dari data diri sampai dengan dokumen sidik jari. Untuk lebih jelasnya, simak persyaratan membuat SKCK baru bagi WNI dan WNA di bawah ini.

    3.1 Syarat Membuat SKCK Baru

    Berikut ini syarat membuat SKCK baru untuk Warga Negara Indonesia (WNI).

    1. Fotocopy KTP/SIM

    2. Fotocopy Kartu Keluarga

    3. Fotocopy Akta Kelahiran

    4. Pas foto terbaru ukuran 4×6 sebanyak 6 lembar

    5. Formulir pendaftaran SKCK yang disediakan di kantor Polisi

    6. Dokumen sidik jari

    3.2 Syarat Membuat SKCK Bagi WNA (Warga Negara Asing)

    Bagi WNA (Warga Negara Asing) yang hendak membuat SKCK, berikut ini persyaratan dokumen yang harus dilengkapi.

    1. Fotocopy Identitas DIri

    2. Surat Pengantar dari Tempat Kerja atau Sponsor

    3. Fotocopy Paspor

    4. Fotocopy Kartu Izin Tinggal Terbatas (KITAS) atau Kartu Izin Tinggal Tetap (KITAP)

    4. Fotocopy Izin Menggunakan Tenaga Kerja Asing (IMTA) dari Kemenaker RI

    5. Fotocopy Surat Tanda Melapor (STM) yang Diperoleh dari Kepolisian

    5. Dokumen Sidik Jari

    6. Pas Foto Berwarna Terbaru Ukuran 4X6 Sebanyak 6 Lembar

     

    Baca Juga: Lengkap! Ini Syarat dan Cara Membuat Kartu Keluarga Terbaru

     

    4. Cara Membuat SKCK

    Cara membuat SKCK terbagi menjadi dua yakni pembuatan SKCK secara offline dan online. Supaya Anda tidak kebingungan, perhatikan langkah-langkah di bawah ini dengan seksama.

    4.1 Cara Membuat SKCK Offline

    Pembuatan SKCK secara offline memakan waktu kurang lebih 30 menit di luar antrian dan pembuatan dokumen sidik jari. Bagi Anda yang ingin membuat SKCK secara offline berikut ini langkah-langkahnya.

    1. Kunjungi Polsek, Polda, Polres atau Mabes Polri sesuai dengan keperluan SKCK yang Anda perlukan.

    2. Isi formulir ke bagian loket pendaftaran.

    3. Lakukan pembuatan dokumen sidik jari.

    4. Jika sudah, serahkan dokumen persyaratan ke bagian pembuatan SKCK.

    5. Petugas akan mengecek kelengkapan persyaratan SKCK. Pastikan untuk tidak melewatkan satupun persyaratan yang ada. 

    6. Siapkan uang penerbitan SKCK sebesar Rp 30.000

    7. Tunggu sebentar sampai nama Anda dipanggil untuk mengambil SKCK yang sudah jadi.

    Perlu Anda ingat, lama atau tidaknya cara membuat SKCK bergantung pada jumlah antrian yang ada, Kami sarankan agar Anda datang lebih pagi agar proses pembuatan SKCK bisa berlangsung lebih cepat. Jam operasional pembuatan SKCK ada di hari kerja mulai dari 08.00 – 15.00.

    4.2 Cara Membuat SKCK Online

    Berikut ini langkah-langkah membuat SKCK

    1. Buka situs skck.polri.go.id

    2. Klik menu “Form.Pendaftaran”

    3. Isi formulir data diri dengan lengkap

    4. Pada bagian “Satwil”, klik pilihan “Jenis keperluan pembuatan SKCK” sesuai dengan kebutuhan

    5. Unggah foto

    6. Unggah hasil scan sidik jari dan dokumen lainnya

    7. Pemohon akan mendapatkan bukti pendaftaran dan nomor resi pembayaran yang dibayarkan melalui BRI

    8. Ambil SKCK di Polsek/Polres/Polda dengan membawa bukti pendaftaran dan bukti pembayaran

    Perlu diingat, meskipun cara membuat SKCK bisa dilakukan secara online, namun Anda tetap perlu pergi ke Polres untuk melakukan pembuatan dokumen sidik jari dan pengambilan SKCK yang sudah jadi.

    cara membuat skck

    Infografis Cara dan Syarat Pembuatan SKCK Online. Sumber: Tim BFI Finance

    5. Cara Perpanjang SKCK

    SKCK memiliki masa berlaku yang terbatas, yakni 6 bulan setelah masa penerbitan. Nah, bagi Anda yang sebelumnya sudah memiliki SKCK namun masa berlakunya telah habis, Anda bisa memperpanjangnya dengan melengkapi persyaratan dan mengikuti langkah-langkah berikut ini.

    5.1 Syarat Perpanjang SKCK

    1. Melampirkan SKCK Lama / SKCK yang Sudah Dilegalisir

    2. Fotokopi KTP/SIM

    3. Fotokopi Kartu Keluarga

    4. Fotokopi Akta Kelahiran/Kenal Lahir

    5. Pas Foto Berwarna Terbaru Ukuran 4X6 (6 Lembar)

    6. Mengisi Formulir Perpanjangan SKCK di Kantor Polisi

    5.2 Cara Perpanjang SKCK Online

    Selain bisa Anda lakukan secara offline, perpanjang SKCK juga bisa dilakukan secara online dan caranya mirip seperti cara membuat SKCK baru.

    1. Buka situs skck.polri.go.id

    2. Klik menu “Form.Pendaftaran”

    3. Isi formulir data diri dengan lengkap

    4. Pada bagian “Satwil”, klik pilihan “Jenis keperluan pembuatan SKCK” sesuai dengan kebutuhan

    5. Unggah foto

    6. Unggah hasil scan sidik jari dan dokumen lainnya

    7. Pemohon akan mendapatkan bukti pendaftaran dan nomor resi pembayaran yang dibayarkan melalui BRI

    8. Ambil SKCK di Polsek/Polres/Polda dengan membawa bukti pendaftaran dan bukti pembayaran

    Sobat BFI, itulah cara membuat SKCK terbaru. Pastikan Anda mengikuti langkah-langkah yang ada tanpa melewatkan salah satunya.

    Butuh pinjaman dana dalam jumlah besar? Ajukan pinjaman jaminan sertifikat rumah di BFI Finance!

    Solusi tepat untuk wujudkan segala impian Anda. Informasi selengkapnya terkait pinjaman dapat Anda dapatkan melalui tautan di bawah ini.

     

    BFI Finance adalah perusahaan yang melayani pinjaman multiguna jaminan bpkb motorbpkb mobil, dan sertifikat rumah atau ruko

  • judi

    8 Contoh Slip Gaji Beserta Komponen Lainnya, Lengkap!


    Slip gaji adalah salah satu dokumen penting yang memiliki banyak kegunaan selain memperlihatkan informasi mengenai besaran gaji yang diterima oleh seorang pekerja. 

    Di artikel kali ini Tim BFI Finance akan mengajak Anda untuk mengenal lebih dekat apa itu slip gaji dan beberapa contoh slip gaji yang ada di Indonesia. Tanpa menunggu waktu lama, yuk, mari kita simak penjelasannya di artikel yang satu ini!

    1. Definisi Slip Gaji

    Sebelum membahas mengenai contoh slip gaji, ada baiknya kita mengenal terlebih dahulu apa yang dimaksud dengan slip gaji.

    Slip gaji atau payslip adalah sebuah dokumen penting yang diberikan oleh pemberi kerja kepada karyawan sebagai bukti hak karyawan telah diberikan. Dokumen yang satu ini didapat bersamaan dengan pembayaran gaji atau upah yang diterima selama sebulan.

    Di dalamnya memuat beberapa informasi penting yang bersifat rahasia (confidential), seperti gaji pokok, potongan penghasilan, pajak, bonus, dan lain sebagainya.

    Slip gaji memiliki kegunaan yang cukup krusial. Selain dijadikan sebagai acuan informasi konkrit bukti pembayaran, slip gaji seringkali digunakan sebagai salah satu syarat dalam mengajukan pinjaman di lembaga keuangan non bank, bank, dan perusahaan pembiayaan

     

    Baca Juga: Rumus Mengatur Gaji 4-3-2-1 Untuk Siklus Keuangan Yang Lebih Sehat

     

    2. Regulasi Slip Gaji

    Di Indonesia terdapat regulasi yang telah ditetapkan oleh pemerintah yang mengatur terkait slip gaji. Regulasi ini tertuang dalam Peraturan Pemerintah No. 78 Tahun 2015 tentang pengupahan.

    Pada aturan tersebut disebutkan jika, “Pengusaha wajib memberikan bukti pembayaran upah yang memuat rincian upah yang diterima oleh pekerja/buruh pada saat upah dibayarkan.”

    Selain itu, aturan yang mengatur terkait kewajiban pemberian hak gaji kepada karyawan beserta rinciannya diatur dalam UU Ketenagakerjaan No. 13 Tahun 2003.

    Aturan tersebut berbunyi, “Hak pekerja atau buruh yang diterima dan dinyatakan dalam bentuk uang sebagai imbalan dari pengusaha atau pemberi kerja kepada pekerja atau buruh/buruh yang ditetapkan dan dibayarkan menurut suatu perjanjian kerja, kesepakatan, atau peraturan perundang-undangan, termasuk tunjangan bagi pekerja/buruh dan keluarganya atas suatu pekerjaan dan /atau jasa yang telah atau akan dilakukan.”

    Dilansir dari situs kitalulus.com, terdapat sanksi yang berlaku bagi perusahaan atau pemberi kerja yang tidak memenuhi kewajibannya dalam pemberian upah/gaji. Regulasi ini diatur dalam Pasal 37 Peraturan Menteri Ketenagakerjaan No. 20 Tahun 2016 tentang Tata Cara Pemberian Sanksi Administratif PP Pengupahan.

    “Pengusaha yang tidak memenuhi kewajibannya untuk memberikan bukti pembayaran upah sebagaimana dalam Pasal 36 dikenai sanksi administratif berupa teguran tertulis. Sanksi administratif berupa teguran tertulis berlaku sampai dengan dipenuhinya kewajiban pengusaha untuk memberikan bukti pembayaran upah sebagaimana dimaksud dalam Pasal 36.”

    Infografis Slip Gaji

    Infografis Terkait Slip Gaji. Image Source: BFI Finance Digital Asset

    3. Fungsi Slip Gaji

    Selain adanya aturan yang mewajibkan pemberi kerja atau perusahaan untuk memberikan slip gaji kepada para pekerja, slip gaji memiliki fungsi yang cukup beragam. Sebelum mengenal contoh slip gaji yang ada, mari kita simak beberapa fungsi krusial berikut ini.

    3.1. Bukti Otentik Hak Karyawan Sudah Dibayarkan

    Slip gaji menjadi salah satu bukti otentik atau bukti sah jika pemberi kerja atau perusahaan sudah membayarkan kewajibannya kepada karyawan atau para pekerja.

    3.2. Informasi Detail Mengenai Gaji/Hak yang Sudah Dibayarkan (rincian dana beserta potongannya, termasuk potongan pajak)

    Bagi karyawan atau para pekerja, adanya slip gaji sangat membantu dalam memahami rincian gaji yang diterima, seperti gaji pokok, potongan pajak, potongan BPJS, tunjangan, dan lain sebagainya.

    Adanya slip ini sekaligus menjadi bukti konkrit bila ada kesalahan dalam penerimaan nominal gaji dan hal lainnya yang mungkin terjadi.

    3.3. Salah Satu Syarat Dokumen dalam Mengajukan Pinjaman/Kredit

    Slip gaji kerap kali dijadikan sebagai salah stau syarat yang perlu dilengkapi bagi mereka yang ingin mengajukan kredit atau pinjaman. Umumnya, syarat ini digunakan untuk melihat kemampuan membayar calon debitur dan menghindari terjadinya kredit macet.

     

    Baca Juga: Kredit Macet : Definisi, Penyebab, dan Cara Mengatasinya

     

    3.4. Untuk Negosiasi Gaji di Tempat Kerja yang Baru

    Di banyak perusahaan, slip gaji seringkali dijadikan salah satu persyaratan administratif untuk melakukan negosiasi gaji sebelum calon karyawan menekan kontrak kerjasama. Nantinya, slip gaji di tempat yang sebelumnya dijadikan sebagai patokan dalam menentukan gaji baru.

    4. Format Penulisan Slip Gaji

    Pada dasarnya, setiap perusahaan atau tempat kerja memiliki format penulisan slip gaji yang berbeda-beda, tergantung dari kebijakan yang berlaku di tempat tersebut. Meskipun demikian, umumnya slip gaji dan contoh slip gaji yang ada terdiri dari beberapa komponen penting berikut ini.

    4.1. Nama Perusahaan dan Logo

    Bagian ini penting untuk disematkan di dalam slip gaji sebagai tanda pengenal perusahaan yang mengeluarkan dokumen tersebut dan menjadi bukti valid jika dokumen tersebut dibuat secara sah (asli).

    4.2. Identitas Karyawan (Nama, Jabatan, Nomor Pegawai, dan Lainnya)

    Berisikan rincian lengkap mengenai karyawan yang telah menerima gaji dari pemberi kerja. Bagian ini juga sekaligus menjadi pembeda antara karyawan satu dengan yang lainnya.

    4.3. Tanggal Pembayaran

    Selain itu, ada juga informasi penting lainnya seperti tanggal pembayaran dan data karyawan berupa NPWP.

     

    Baca Juga: Cara Membuat NPWP Online, Mudah dan Cepat!

     

    4.4. Pernyataan Kerahasiaan Dokumen

    Slip gaji adalah salah satu dokumen pribadi yang bersifat rahasia (private and confidential). Hal ini menadakan jika dokumen tersebut tidak dapat diakses oleh sembarang orang selain karyawan yang bersangkutan atau mereka yang telah diberikan kepercayaan sepenuhnya.

    4.5. Jumlah Gaji yang Didapat dan Potongannya

    Informasi yang satu wajib untuk disertakan dalam slip gaji. Jumlah gaji meliputi jumlah gaji pokok yang diterima, tunjangan, insentif atau bonus.

    Sedangkan untuk potongan gaji meliputi BPJS Kesehatan dan BPJSTK, pajak, iuran anggota koperasi, dan lain sebagainya.

    4.6. Informasi Lengkap Pembayaran

    Terakhir, slip gaji wajib memuat informasi lengkap pembayaran yang ada di dalamnya. Seperti penghasilan tahunan berjalan sebelum dipotong pajak dan sesudah dipotong pajak, informasi mengenai potongan pajak, tunjangan, lembur, dan potongan lainnya, serta nomor rekening dan nama bank yang menerima gaji.

    5. Komponen Penting yang Ada di Slip Gaji

    Ada beberapa komponen penting yang terdapat dalam slip gaji. Antara lain yakni mencakup kelima hal berikut ini.

    1. Gaji Pokok

    2. Tunjangan (Tetap dan Tidak Tetap)

    3. Potongan Wajib (Pajak, BPJS, dan Lainnya)

    4. Bonus Perusahaan

    5. Uang Lembur

    6. Beberapa Contoh Slip Gaji yang Umum Dipakai

    Dilansir dari berbagai sumber yang ada, berikut ini contoh slip gaji yang bisa Anda jadikan sebagai referensi.

    1. Slip Gaji Karyawan Sederhana

    contoh slip gaji karyawan sederhana

    Image Source: talenta.co

    2. Slip Gaji Karyawan BUMN

    contoh slip gaji karyawan bumn

    Image Source: talenta.co

    3. Slip Gaji Karyawan Swasta

    contoh slip gaji swasta

    Image Source: kitalulus.com

    4. Slip Gaji PNS

    contoh slip gaji pns

    Image Source: talenta.co

    5. Slip Gaji Honorer

    contoh slip gaji guru honorer

    Image Source: kitalulus.com

    6. Slip Gaji Karyawan Toko

    contoh slip gaji karyawan toko

    Image Source: nesabamedia.com

    7. Slip Gaji Karyawan Pertamina

    contoh slip gaji karyawan pertamina

    Image Source: kitalulus.com

    8. Slip Gaji Guru Sekolah

    contoh slip gaji guru sekolah

    Image Source: kitalulus.com

    Sobat BFI, itulah penjelasan mengenai contoh slip gaji. Mudah-mudahan dengan adanya informasi ini Anda dapat terbantu untuk memahami apa itu slip gaji, komponen yang ada di dalamnya, serta beberapa contoh slip gaji yang ada di Indonesia.

     

     

    BFI Finance adalah perusahaan yang melayani pinjaman multiguna jaminan bpkb motor, bpkb mobil, dan sertifikat rumah atau ruko

     

  • judi

    Panduan Lengkap Memilih Perlengkapan dan Outfit Ideal untuk Bermain Tenis


    Olahraga tenis telah mengalami peningkatan popularitas yang signifikan dalam berbagai kalangan masyarakat akhir-akhir ini. Menariknya adalah, bahkan bagi mereka yang baru memasuki dunia tenis, olahraga ini dapat dengan relatif mudah dipelajari dan dikuasai.

     

    Namun, untuk pemula yang ingin menjelajahi dunia tenis, sangat penting untuk memberikan perhatian khusus pada pemilihan perlengkapan yang akan digunakan. Kualitas dari perlengkapan yang Anda pilih akan memiliki dampak yang signifikan pada pengalaman Anda dalam mempelajari dan bermain tenis. Oleh karena itu, penting untuk memastikan bahwa perlengkapan Anda memenuhi standar kualitas yang tinggi.

     

    Dengan memilih perlengkapan yang berkualitas, Anda tidak hanya akan meningkatkan peluang untuk mengembangkan kemampuan tenis Anda, tetapi juga memungkinkan Anda untuk menjalani pengalaman tenis yang lebih berkualitas. Dengan begitu, Anda akan meningkatkan kualitas bermain tenis dan merasakan kesenangan yang mendalam dalam menjalani olahraga yang menantang ini.

     

    Baca Juga: Kunci Sukses Bangun Rumah Tangga, Siapa Atur Keuangan?

     

    1. Tips Memilih Perlengkapan Tenis

    Berikut adalah beberapa tips yang dapat Sobat BFI pertimbangkan saat memilih perlengkapan untuk bermain tenis:

    1.1 Jangan Buru-Buru Beli Raket

    Raket sendiri merupakan perlengkapan paling penting yang harus dimiliki oleh Anda. Raket yang nyaman dan sesuai dapat menunjang permainan tenis Anda. Anda harus memilih raket dengan bobot yang sesuai dengan Anda. Hal ini agar Anda tidak merasa terlalu berat atau terlalu ringan saat memegang raket.

     

    Anda juga harus memperhatikan ketebalan frame atau rangka dari raket tersebut. Terdapat tiga jenis frame, yaitu tipis, sedang, dan tebal. Frame tipis memiliki keunggulan dalam mengatur pengaruh pukulan bola, frame dengan ukuran sedang menawarkan stabilitas yang optimal saat digunakan, dan frame yang lebih tebal memiliki potensi pukulan yang lebih kuat. Oleh karena itu, bagi Anda sebagai pemula, memilih frame dengan ketebalan sedang dapat menjadi pilihan yang bijaksana sebelum beralih ke frame yang lebih tebal, untuk memungkinkan otot tangan beradaptasi dengan baik.

     

    Selain itu, Anda juga harus memperhatikan ukuran pegangan raket. Pastikan raket enak digenggam. Raket tenis sendiri memiliki lima varian ukuran pegangan, mulai dari ukuran 0 (small) hingga 5 (large). Untuk memastikan bahwa Anda mendapatkan ukuran pegangan yang sesuai, disarankan untuk mencoba langsung saat berada di toko olahraga.

     

    1.2 Aksesoris Pelindung

    Aksesoris pelindung merupakan elemen yang sangat penting yang perlu Anda pertimbangkan, terutama ketika Anda masih pemula dalam dunia tenis. Aksesori-aksesori ini memiliki peran yang sangat krusial dalam menjaga keamanan Anda selama bermain tenis. Aksesoris tersebut mencakup berbagai item seperti pelindung untuk lutut, siku, dan bahkan topi yang berfungsi sebagai pelindung terhadap sinar matahari yang berlebihan, yang dapat membahayakan kulit dan wajah Anda.

     

    Menggunakan aksesoris pelindung yang sesuai menjadi langkah untuk meningkatkan performa Anda dan merasa lebih percaya diri saat bermain tenis. Aksesoris yang berkualitas akan membantu mengurangi resiko cedera yang dapat terjadi selama latihan, seperti luka akibat jatuh, lecet, atau bahkan cedera ringan lainnya yang umumnya dialami oleh pemain tenis. Dengan demikian, aksesoris pelindung yang berkualitas tidak hanya akan melindungi Anda dari potensi cedera tetapi juga dapat meningkatkan pengalaman Anda dalam bermain tenis secara keseluruhan.

     

    Baca Juga: Mengenal Istilah Frugal Living, Apa Bedanya dengan Pelit?

     

    1.3 Pemilihan Sepatu

    Olahraga tenis sendiri memiliki sepatu khusus digunakan untuk melakukan olahraga tersebut. Namun, Anda harus jeli saat memilih sepatu tersebut. Memilih sepatu yang secara khusus dirancang untuk kegiatan bermain tenis bukan hanya akan meningkatkan kemampuan kita di lapangan, tetapi juga dapat berperan penting dalam mencegah resiko cedera. Pentingnya pemilihan sepatu yang sesuai adalah untuk memberikan stabilitas yang diperlukan, memberikan cengkraman yang kuat saat bergerak, serta menyediakan perlindungan yang memadai untuk kaki saat kita aktif bermain tenis. Dengan demikian, pemilihan yang tepat dalam sepatu tenis akan membawa manfaat ganda, baik dalam peningkatan performa maupun menjaga kesehatan fisik kita.

     

    Kenyamanan dalam pemilihan sepatu tenis juga sangat penting karena akan mempengaruhi pengalaman Anda saat bermain tenis. Sepatu yang memberikan kenyamanan yang cukup akan meminimalisir kemungkinan terjadinya ketidaknyamanan, seperti gesekan atau tekanan yang berlebihan pada kaki Anda saat bergerak di lapangan. Oleh karena itu, pemilihan sepatu tenis yang memberikan kenyamanan harus diperhatikan dengan serius dalam upaya untuk menciptakan pengalaman bermain tenis yang lebih baik.

     

    1.4 Outfit yang Nyaman

    Sebelum bermain tenis, penting untuk memperhatikan pemilihan pakaian yang nyaman. Pastikan untuk memilih pakaian olahraga yang sesuai dengan kenyamanan Anda. Sebaiknya, Anda memilih outfit yang nyaman dan sesuai kebutuhan Anda. Adapun bahan yang berkualitas seperti poliester atau nikon menjadi rekomendasi outfit Anda, karena mudah menyerap keringat. Sebaiknya Anda juga memilih pakaian dengan teknologi yang membuat tubuh Anda tetap kering serta mencegah iritasi kulit.

     

    2.Inspirasi Outfit Bermain Tenis

    Selain itu, terdapat beberapa inspirasi memilih outfit yang dapat mempermudah Anda bermain tenis. Berikut merupakan beberapa inspirasi dalam pemilihan outfit bermain tenis:

     

    2.1 Short Sleeve atau Sleeveless Shirt

    Ketika Anda memilih pakaian untuk bermain tenis, Anda akan menemukan beberapa opsi yang patut dipertimbangkan untuk memastikan kenyamanan dan kinerja yang optimal di lapangan. Beberapa dari opsi pakaian tersebut termasuk sleeveless shirt (kaus tanpa lengan) atau short sleeve shirt (kaus dengan lengan pendek).

     

    Sleeveless shirt merupakan pilihan yang populer di kalangan pemain tenis. Model tanpa lengan ini memungkinkan Anda untuk memiliki kisaran gerakan lengan yang lebih besar, yang dapat sangat berguna saat melakukan pukulan forehand atau backhand yang ekstensif. Di sisi lain, short sleeve shirt juga memiliki keunggulan sendiri. Model ini mungkin lebih sesuai jika Anda ingin sedikit lebih tertutup, terutama jika Anda bermain di bawah sinar matahari yang terik. Lengan pendek dapat memberikan perlindungan tambahan terhadap paparan sinar UV yang berlebihan, menjaga kulit Anda tetap aman dari bahaya terbakar matahari.

     

    Baca Juga: Berbenah Mobil di Hari Libur: Tips untuk Menjaga Kendaraan Tetap Prima

     

    2.2 Tennis Skirt atau Shorts

    Penggunaan tennis skirt atau shorts menjadi pilihan yang sangat populer dalam olahraga tenis karena memberikan fleksibilitas dan kenyamanan saat bergerak di lapangan. Anda dapat memilih antara gaya rok yang feminin atau short yang lebih kasual, tergantung pada preferensi pribadi Anda dan kondisi cuaca saat bermain.

     

    Selain itu, ada juga opsi yang disebut tennis skort, yang merupakan rok dengan bagian dalam berbentuk short. Ini adalah kombinasi yang menggabungkan estetika rok dengan kenyamanan short, sehingga Anda dapat menjalani pertandingan tanpa khawatir akan ketidaknyamanan atau kekakuan dalam bergerak.

    2.3 Tennis Dress

    Anda dapat menggunakan tennis dress untuk meringkas outfit Anda. Tennis dress sendiri memiliki bahan yang adem dan breathable, sehingga dapat menyerap keringat Anda. Selain itu, outfit ini juga memberikan fleksibilitas sehingga Anda dapat dengan nyaman bermain tenis.

     

    Jadi, mempertimbangkan penggunaan tennis dress adalah pilihan yang oke saat bermain tenis. Selain memberikan penampilan yang rapi, pakaian ini juga menjaga kenyamanan Anda di lapangan, sehingga Anda dapat fokus sepenuhnya pada permainan Anda dan meraih performa terbaik.

     

    Nah, itulah beberapa tips membeli perlengkapan serta memilih outfit saat bermain tenis. Semoga tips ini dapat meningkatkan semangat Sobat BFI dalam mempelajari dan bermain tenis dengan lebih baik. Teruslah berlatih dan nikmati setiap momen bermain tenis Anda!

     

    BFI Finance adalah perusahaan yang melayani pinjaman multiguna jaminan bpkb motor, bpkb mobil, dan sertifikat rumah atau ruko